AlbumBaru.Com — Ajang pencarian bakat dapat menjadi pintu gerbang bagi banyak remaja untuk meraih impiannya. Begitu pula dengan yang terjadi pada Zara Larsson. Dia memenangkan ajang pencarian bakat yang mengadopsi konsep Got Talent, yaitu Talang, pada tahun 2008.
Di usianya yang saat itu baru menginjak usia 10 tahun, dia berhasil mencuri perhatian para juri ketika menyanyikan “My Heart Will Go On”. Lagu yang dipopulerkan oleh Celine Dion tersebut juga menjadi single perdana Larsson.
Anak pertama dari dua bersaudara ini lahir pada 16 Desember 1997 di Solna Stockholm Swedia. Di negara Skandinavia tersebut, Zara tumbuh besar dan menggeluti hobi bernyanyi yang mengantarkannya ke panggung dunia.
Zara Maria Larsson nama lengkapnya, bergabung dengan perusahaan rekaman TEN Music Group di tahun 2012. Pada tanggal 21 Januari 2013, Introducing—album berformat Extended Play (EP) dengan 5 lagu itu diedarkan dan menempati tangga lagu di beberapa negara, seperti Denmark, Swedia, dan Norwegia. Lagu utama yang berjudul “Uncover”, meraih platinum di negara kelahiran Larsson sendiri.
Masih pada tahun 2013, Zara Larsson mengumumkan kabar gembira bahwa dia terikat kontrak dengan label asal Amerika Serikat, Epic Records. Album studio pertamanya yaitu 1 (2014), dirilis di seluruh dunia pada tanggal 1 Oktober. Daftar single-nya antara lain “She’s Not Me (Part 1 & 2)”, “Bad Boys”, “Carry You Home”, “Rooftop”, dan “Weak Heart”. Merajai tangga album Swedia, penyanyi cantik ini kembali meraih platinum.
Lagu yang dinyanyikan Zara sering diminta untuk diputar di radio dan streaming, contohnya “Lush Life” dan “Never Forget You”. Penyanyi belia ini pun sering berkolaborasi dengan musisi dunia seperti Tinie Tempah di lagu “Girls Like”, DJ asal Perancis David Guetta “This One’s For You”, atau WizKid dan Clean Bandit dengan single “Symphony”.
Selain piawai bernyanyi, Zara Larsson juga pandai menciptakan lagu. Suara yang merdu dan penampilannya yang berani di atas panggung, membuat Zara mendapat tempat di hati pencinta musik pop dance.
Di usia yang baru menginjak 19 tahun, Zara menelurkan album studio terbarunya berjudul So Good (2017), yang menampilkan rapper asal Amerika Serikat Ty Dolla Sign di lagu dengan judul yang sama. (Tharsya/Berbagai Sumber/Foto: Matthew Baker/Getty Images)
Tonton Video Musik Zara Larsson:
37 Playlist Terbaik Zara Larsson
Baca juga: 100 Playlist Lagu India Terbaik yang Cocok Diputar di Pesta Pernikahan. Pasti semakin seru resepsinya!