Koleksi 68 Playlist Terbaik dari Metallica

Yollis M.N
2 Min Read
Playlist Terbaik dari Metallica

AlbumBaru.Com — Menyebut nama Metallica, kamu pasti teringat dengan tembang-tembang unggulan seperti “Enter Sandman”, “Master of Puppets”, “Nothing Else Matters”, atau “The Unforgiven”. Nah, dari pada penasaran, maka Koleksi 68 Playlist Terbaik dari Metallica ini harus kamu dengerin.

Metallica termasuk aktif dalam merilis album. Hingga saat ini, sejumlah album sukses telah dirilis, di antaranya Kill ‘Em All (1983), Ride the Lightning (1984), Master of Puppets (1986), And Justice for All (1988), Metallica (1991), Load (1996), Reload (1997), St. Anger (2003), Death Magnetic (2008), hingga Hardwired… to Self-Destruct (2016).

Saat ini, kelompok yang dibentuk di Los Angeles pada 1981 ini, didukung oleh James Hetfield (lead vocals, rhythm guitar), Kirk Hammett (lead guitar, backing vocals), Robert Trujillo (bass, backing vocals) dan Lars Ulrich (drums, percussion).

Penghargaan bergengsi Gramy Awards, yang telah disabet Metallica:

  • 1990: Best Metal Performance – “One”
  • 1991: Best Metal Performance – “Stone Cold Crazy”
  • 1992: Best Metal Performance – Metallica
  • 1999: Best Metal Performance – “Better than You”
  • 2000: Best Hard Rock Performance – “Whiskey in the Jar”
  • 2001: Best Rock Instrumental Performance – “The Call of Ktulu”
  • 2004: Best Metal Performance – “St. Anger”
  • 2009: Best Metal Performance – “My Apocalypse”
  • 2009: Best Recording Package – Death Magnetic[202]

Nah, buat kamu yang ingin mendengarkan playlist lengkap dari Metallica, maka 68 Playlist Terbaik dari Metallica ini layak kamu simak. (ymn/Foto: Billboard.com)

Playlist Terbaik Metallica

Note: Untuk mendengarkan lagu-lagu di atas secara utuh, maka kamu harus menginstal aplikasi Spotify di handphone atau komputer kamu!

 

Share Juga dong, di Sosmed Kamu:
Share This Article