AlbumBaru.Com — Group band beraliran reggae UB40 didirikan pada tahun 1978 di Birmingham. Mempunyai anggota sebanyak delapan orang yaitu James Brown, Maxi Priest, Robin Campbell, Earl Falconer, Norman Hassan, Brian Travers, Astro, Ali Campbell dan Michael Virtue. Setelah 30 tahun bersama, pada tahun 2008 Ali Campbell dan Michael Virtue mengundurkan diri dari group band ini.
Nama UB40 diambil dari formulir untuk tunakarya, yaitu Unemployment Benefit, Form 40. Sebuah kartu dari pemerintah Inggris untuk pengangguran agar mendapatkan tunjangan dari pemerintah. Anggota UB40 saat itu memang pengangguran. UB40 mulai dikenal saat mereka diundang oleh Chrissie Hynde sebagai band pembuka The Pretenders.
Signing Off adalah album pertama UB40. Album ini meraih sukses dengan mencapai #4 di tangga album UK dan bertahan 72 minggu. Kesuksesan demi kesuksesan mereka raih. Semua album UB40 disambut hangat pecinta musik reggae. Album UB40 lainnya antara lain Present Arms, Labour of Love, Geffery Morgan, Baggariddim, Rat in the Kitchen dan The Best of UB40.
Single UB40 yang diluncurkan seperti “King”, “Red Red Wine”, “Kingston Town” dan “Here I Am” berhasil meraih posisi puncak tangga lagu baik Inggris maupun AS. Sedangkan single terlaris UB40 adalah cover lagu Elvis Presley bertajuk “Falling In Love With You”. Single ini juga merupakan soundtrack film Sliver. Single ini meraih sukses menduduki #1 di Eropa dan AS.
Lirik Lagu Terbaik UB40
- Red Red Wine – UB40
- Falling In Love With You – UB40
- The Way You Do The Things You Do – UB40
- Here I Am – UB40
- Homely Girl – UB40
- I Got You Babe – UB40 Ft. Chrissie Hynde
- Rat In Mi Kitchen – UB40
- Where Did I Go Wrong – UB40
- Don’t Break My Heart – UB40
- Please Don’t Make Me Cry – UB40
- Impossible Love – UB40
- One in Ten – UB40
- Higher Ground – UB40
- Cherry Oh Baby – UB40
- Bring Me Your Cup – UB40
(Fifi/Foto: Cover CD UB48 Collected)
Artikel menarik lainnya: 15 Koleksi Lagu Terbaik Madonna