15 Koleksi Lagu Terbaik tentang Kemerdekaan

Fifi Sofianti
1 Min Read
Koleksi Lagu tentang Kemerdekaan

AlbumBaru.Com — Hari Kemerdekaan Republik Indonesia akan kita rayakan dalam beberapa hari lagi. Ya, kita bangsa Indonesia tak akan mungkin melupakan hari bersejarah itu, dimana kemerdekaan bangsa telah diraih oleh para pahlawan. Tak akan mungkin melupakan jasa Bung Karno, Bung Hatta dan para pahlawan yang begitu banyak. Inilah 15 Koleksi Lagu tentang Kemerdekaan Indonesia.

Jika dulu berjuang dengan darah, kini saatnya mengisi kemerdekaan dengan semangat perjuangan berkarya dalam segala bidang agar kemerdekaan yang telah diraih bukan hal yang sia-sia dan menjadikan Indonesia lebih baik dari masa ke masa.

Untuk menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, kami sajikan lagu-lagu perjuangan bangsa Indonesia untuk lebih menyemangati hari-harimu dalam berkarya. Merdeka!!

  1. Berkibarlah Bendera (Ibu Soed)
  2. Bangun Pemudi Pemuda (Alfred Simanjuntak)
  3. Rayuan Pulau Kelapa
  4. Padamu Negeri (Ciptaan Kusbini)
  5. Hari Merdeka (17 Agustus 1945) (H. Mutahar)
  6. Indonesia Satu (Kotak)
  7. Kebyar-kebyar (Gombloh)
  8. Garuda di Dadaku (Netral)
  9. Rumah Kita (Indonesia Voices)
  10. Bendera (Cokelat)
  11. Pantang Mundur (Titik Puspa)
  12. Candra Buana (Titik Puspa)
  13. Merah Putih (Gombloh)
  14. Bung Karno (Gomloh)
  15. Indonesia Jaya (Harvey Malaiholo)

(fs)

Share Juga dong, di Sosmed Kamu:
Share This Article