AlbumBaru.Com — Marcell Siahaan yang memiliki nama lengkap Marcellius Kirana Hamonangan adalah penyanyi Indonesia kelahiran Bandung, Jawa Barat. Lahir pada tahun 1977, Marcell yang memiliki darah campuran Batak, Ambon dan Jawa ini membawakan genre pop dan rock.
Selain sebagai penyanyi, Marcell juga seorang drummer. Ia mulai dikenal oleh pecinta musik Indonesia saat membawakan lagu “Hanya Memuji” yang berduet dengan Shanty. Ia juga menggeluti dunia perfilman sebagai aktor.
Mengawali karir bermusiknya dengan mendirikan Band Puppen. Group band ini menjadi salah satu band underground terkemuka di Bandung, dengan beberapa abum yang mereka luncurkan. Album mereka antara lain “Not A Pup” (EP) dan “MK II”. Pada saat yang bersamaan, Marcell juga membuat beberapa kelompok acapella antara lain bernama Six of One, Falz No Boyz dan Smooth.
Marcell memutuskan keluar dari Puppen pada tahun 1998. Namanya mulai melejit pada tahun 2002 saat berkolaborasi dengan Shanty. Tahun 2003, Marcell merilis album solo pertamanya bertitel Marcell. Setelahnya, Marcell merilis album lainnya yaitu antara lain Denganmu (2006), Hidup (2008), And The Story Continues… (2011), Platinum Playlist (2013), Jadi Milikku (2015) dan This Is Not Jazz (2018).
Lirik Lagu Terbaik Marcell
- Takkan Terganti – Marcell
- Firasat – Marcell
- Peri Cintaku – Marcell
- Malam Ini – Marcell
- Hampa – Marcell
- Semusim – Marcell
- Jangan Pernah Berubah – Marcell
- Mendendam – Marcell
- Kini – Marcell
- Mau Dibawa Kemana – Marcell
- Jadi Milikku – Marcell Ft. Raline Shah
- Bahasa Kalbu – Marcell
- Candu Asmara – Marcell
- Pantaskah – Marcell
- The Best For You – Marcell
(Fifi/Foto: Cover CD Hidup – Marcell)
Baca juga artikel musik menarik lainnya: 15 Koleksi Lagu Terbaik Inul Daratista