15 Koleksi Lagu Dangdut Terbaik dan Terpopuler

Fifi Sofianti
2 Min Read
Koleksi Lagu Dangdut Terbaik

AlbumBaru.Com — Memiliki kedekatan dengan mayoritas penduduk Indonesia, genre musik dangdut dipegaruhi oleh irama India, Melayu dan Arab. Biasanya menggunakan lirik sederhana menyuarakan aspirasi terkait aktifitas sehari-hari.

Bercirikan suara gendang, irama dangdut sangat mudah membuat orang bergoyang. Dengan lirik yang mudah dipahami dan cengkok khas dangdut yang menarik membuat lagu dangdut bisa diterima oleh masyarakat Indonesia bahkan kini sudah ke berbagai negara.

Penyanyi senior dangdut seperti Rita Sugiarto, Roma Irama, Elvi Sukaesih, Hamdan ATT, Meggy Z, A. Rafiq, Mansyur S, Inul Daratista, selalu mendapat tempat di hati pecinta musik dangdut. Sebelumnya, ada Ellya Khadam, penyanyi dangdut legendaris yang terkenal dengan lagu “Boneka India”.

Regenerasi di dunia dangdut juga terus berlangsung. Saat ini banyak sekali digelar ajang pencarian bakat penyanyi dangdut yang memunculkan penyanyi-penyanyi dangdut usia muda. Sebut saja Ayu Ting Ting, Via Vallen, Zaskia Gotik, Dewi Perssik, Nela Karisma, Siti Badriah, Eri Susan dan Firdan, yang merupakan penyanyi penyanyi usia muda dan mendapat sambutan hangat di hati pecinta musik dangdut.

  1. Lagi Syantik – Siti Badriah
  2. Sayang – Via Vallen
  3. Bojo Galak – Via Vallen
  4. Selow – Via Vallen
  5. Bang Ojek – Zaskia Gotik
  6. Bang Jono – Zaskia Gotik
  7. Buaya Buntung – Inul Daratista
  8. Paijo – Zaskia Gotik
  9. Arjunanya Buaya – Inul Daratista
  10. Sambalado – Ayu Ting-Ting
  11. Indah Pada Waktunya – Dewi Perssik
  12. Konco Mesra – Nella Karisma
  13. Sebening Embun – Rita Sugiarto
  14. Ora Ndueni – Zaskia Gotik
  15. Juragan Empang – Zaskia Gotik

(Fifi)

Buat pecinta lagu dangdut, cari juga referensi lagumu di artikel ini: Koleksi 1000-an Video Dangdut Terbaru dari Nagaswara

Share Juga dong, di Sosmed Kamu:
Share This Article