24 Koleksi Lagu Terbaik Linkin Park

Fifi Sofianti
3 Min Read
Lagu Terbaik Linkin Park

AlbumBaru.Com —  Lagi mencari lagu terbaik Linkin Park? Jangan khawatir, berikut ini kami hadirkan lirik-lirik lagu dari grup band beraliran nu metal dan rock alternatif asal Amerika. Didirikan pada 1996. Beberapa kali berganti nama, yaitu Xero dan Hybrid Theory, akhirnya nama Linkin Park dipakai. Ini dia, Koleksi 24 Lagu Terbaik Linkin Park.

Beranggotakan Chester Bennington, Rob Bourdon, Brad Delson, Dave Farrell, Joe Hahn dan Mike Shinoda dengan mantan anggotanya adalah Mark Wakefield, Kyle Christener dan Scott Koziol, group band ini booming di era 90-an.

Grup band ini mulai dikenal setelah merilis album pertamanya yaitu Hybrid Theory pada tahun 2000. Album ini sungguh mencuri banyak perhatian pecinta musik dengan lagu-lagu hits yang sangat populer seperti “Crawling dan In The End”.

Album studio yang dirilis oleh Linkin Park adalah Hybrid Theory (2000), Reanimation (2002), Meteora (2003), Minutes to Midnight (2007), Songs From The Underground EP (2008), A Thousand Suns (2010), Living Things (2012), The Hunting Party (2014) dan One More Light (2017).

Linkin Park juga merilis tiga album konser yaitu Live In Texas (2003), Road to Revolution: Live at Milton Keynes (2008) dan Live From SoHo (iTunes Exclusive EP) (2008).

Selain itu, Linkin Park juga meluncurkan beberapa album demo seperti Hybrid Theory 8 Track Demo (1999), Raw Power (2000) dan Linkin Park Sampler Tape (2000) serta tiga album remix yaitu Reanimation (2002), Collision Course (2004) dan Recharged (2013).

Sebagai grup band dengan nama besar, Linkin Park juga meraih begitu banyak penghargaan, antara lain American Music Awards, Billboard Music Awards, Grammy Awards dan MTV Awards.

Beberapa hari lalu, 21 Juli 2017, Chester Bennington, vokalis Linkin Park idola anak tahun 90-an ini meninggal dunia. Rasa kehilangan tentu akan dirasakan oleh penggemar Linkin Park. Semoga Chester beristirahat dalam damai.

Lirik Lagu Terbaik Linkin Park

Inilah lirik lagu terbaik Linkin Park yang masih tetap enak didengar sampai saat ini.

  1. Numb (Linkin Park)
  2. Castle Of Glass (Linkin Park)
  3. In The End (Linkin Park)
  4. What I’ve Done (Linkin Park)
  5. Talking To Myself (Linkin Park)
  6. Somewhere I Belong (Linkin Park)
  7. Crawling (Linkin Park)
  8. One Step Closer (Linkin Park)
  9. New Divide (Linkin Park)
  10. Faint (Linkin Park)
  11. Breaking The Habit (Linkin Park)
  12. Burn It Down (Linkin Park)
  13. Waiting For The End (Linkin Park)
  14. Heavy (Linkin Park Ft. Kiiara)
  15. The Catalyst – Linkin Park
  16. Leave Out All the Rest (Linkin Park)
  17. In Pieces (Linkin Park)
  18. The Little Things Give You Away (Linkin Park)
  19. Bleed It Out (Linkin Park)
  20. Blackout (Linkin Park)
  21. Points of Authority (Linkin Park)
  22. Shadow of the Day (Linkin Park)
  23. Good Goodbye (Linkin Park)
  24. From The Inside (Linkin Park)

(Fifi/Foto:Cover CD The Greatest Hits 2013)

Baca juga: Lagu Rock Indonesia Era 70-an hingga 2000-an

Share Juga dong, di Sosmed Kamu:
Share This Article